Halo saya Irfan Maulana, atau beberapa orang lebih kenal dengan panggilan mazipan. Saat ini bekerja sebagai engineer waktu penuh di startup yang katanya sih sudah bukan startup lagi.
Di sela kesibukan sebagai sebagai engineer waktu penuh, saya telah terbiasa sejak awal-awal menjalani profesi ini untuk berusaha ngoding di publik dengan mencoba membuat berbagai pustaka maupun projek sederhana (beberapa lebih dari sederhana sih).
Sebagian besar saya buat pada awalnya untuk diri saya sendiri, hampir tidak pernah mencoba menyelesaikan masalah umum yang dihadapi orang lain. Selain itu memang saya termasuk tipe orang yang belajar sambil bikin sesuatu, terasa hambar rasanya belajar hal baru tanpa mencoba membuat sesuatu di publik.
Saat ini hampir semua projek saya bisa dilihat dan dipelajari secara terbuka di GitHub saya https://github.com/mazipan.
Sekalian mau promosi beberapa projek yang saya kerjakan secara agak serius, karena saya sempatkan beli domain untuknya š.
Beberapa diantaranya:
Baca-Quran.id, projek fosil, dibuat beberapa tahun yang lalu. Web untuk Baca Al Qur'an personal buat saya pribadi. Dibuat karena sedang belajar framework Nuxt.js pada masanya
Pramuka.Online, merupakan kumpulan informasi digital mengenai kepramukaan di Indonesia. Saya buat dalam rangka Hacktoberfest tahun lalu kalau gak salah ingat deh, tapi belum lama ini saya beliin domain aja.
Ksana.in, merupakan pemendek tautan yang saya buat beberapa bulan yang lalu dalam rangka belajar Supabase pas baru-baru dikeluarkan.
Saat ini saya dengan teman (berdua saja) sedang mengerjakan projek "lucu-lucuan" terbaru, masih sangat awal jadi belum bisa saya publikasikan. Alasannya, kita mau eksplor beberapa teknologi juga. Mau cobain mengatur Monorepo pake NX, sekalian beberapa teknologi juga mau kita coba-cobain.
Belum tau juga, apakah nanti diputuskan untuk dibuka kode sumbernya, saat ini kami masih bekerja dengan kode sumber yang tertutup karena masih belum PeDe dengan apa yang dikerjakan.
Semoga bisa belajar dari teman-teman mengenai membangun projek yang lebih Pro.