Avatar
random

@rizafahmi menulis

Membagikan Buku The Mom Test

bukunya

Beberapa bulan yang lalu saya membeli buku "The Mom Test" via Book Depository. Entah bagaimana, bukunya tidak kunjung datang. Saya lapor dan karena mereka juga tidak tahu status terakhir bukunya sampai dimana akhirnya diputuskan untuk dikirim ulang buku yang baru. Contoh yang bagus juga ini untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, meskipun akan rugi karena harus kirim buku 2x termasuk ongkirnya.

Singkat cerita, bukunya sudah sampai dan sudah saya baca. Eh tiba-tiba buku yang nyasar pertama itu sampai juga. Jadilah saya punya dua buku yang sama. Nah daripada mubazir, saya mau bagikan saja buku ini kepada teman-teman BBC. Bukunya sangat saya rekomendasikan terutama untuk tahap validasi ide dan wawancara calon pengguna bagaimana trik bertanya yang baik agar mendapat jawaban yang tidak salah kaprah.

Jadi siapa yang mau buku ini boleh bagikan cerita kira-kira jika uang bukan lagi halangan teman-teman ingin melakukan apa atau dalam hal ini pengen bikin-bikin apa? Atau sedang bikin-bikin? Boleh juga diceritakan.

Cerita yang paling menarik akan mendapatkan buku ini. Tapi ongkir ditanggung sendiri ya 🙏

Avatar
@hilmanski

wih baik sekali Mas Riza! saya sudah beberapa kali kejadian Book Depository, mereka betul betul baik menangani masalah seperti ini.

Minggu ini saya lagi belajar belajar tips mencari kerja. Mainly dari dua youtube ini: Pragmatic Engineering Mayuko

Selain itu pengen bikin2 sesuatu lagi, tapi bukan product, lebih ke have fun dengan internet (HTML, CSS, JS)

*saya ngga ikutan giveawaynya, karena ada buku lain yang lagi antri.


Avatar
@ilhamwahabi

kalau uang bukan lagi halangan, sekarang kepikirannya sih pengen bikin gor olahraga gitu misalnya badminton terus bisa disewakan ke orang lain juga

kalau dari pengalaman saya gor olahraga sekarang belum terlalu terintegrasi dengan IT untuk memudahkan pengelolaannya, misalnya kalau mau ngebooking masih WA manual jadi kita sebagai developer bisa membantu. Sistemnya nggak perlu sampai level startup, soalnya memang kebutuhannya nggak segede itu dan bisa kita atur juga jadi kita nggak overwhelm saat ngedevelopnya.

selain itu alasan bikin gor olahraga biar membiasakan tetap olahraga juga sampai masa tua dan bisa main bareng juga sama anak. Mungkin nanti juga bisa diwariskan 😀

Keren nih idenya. Sehat pula - @rizafahmi

Avatar
@kangkikur

Menarik! Mengutip ide Jason Fried (CEO Basecamp) di salah satu bukunya yang menyebutkan bahwa jadikan perusahaan kita seperti sebuah produk. Ia perlu dirawat, diperbaiki, dan ditingkatkan terus-menerus. Saat ini kami lagi bikin-bikin halaman Notion buat kolaborasi di studio. Alhamdulillah belum lama dapat saldo $500 dari program Notion for Startup. Tambah semangat dongs~

Selain itu sebagai tim baru yang bekerja secara remote, kami lagi banyak belajar tentang team building. Ngulik gimana cara komunikasi yang tepat. Ngutak-utik culture yang pas. Eksplorasi tools yang membantu kerjaan. Serta masih banyak hal lainnya. 🦾

Wah seru. Saya dulu pengguna Notion, tapi sekarang sudah pindah karena semakin lama kok performanya semakin lambat ya. Sementara saya butuh aplikasi pencatatan yg cepat biar kalau ada ide ngga keburu lupa. Apakah saya doang yang mengalami, atau teman-teman juga merasakannya? Polanya mirip dgn evernote ya. Awalnya keren, susah hidup tanpanya, tetiba jadi bloated dan terpaksa pindah cari baru - @rizafahmi
Hai @kangkikur boleh bagikan alamat untuk kirim bukunya? DM twitter aja ya. - @rizafahmi

Avatar
@rizafahmi

Ok deh, karena yang ikut hanya dua, lebih gampang pilihnya. Dan pemenangnya adalah @kangkikur! Terimakasih @ilhamwahabi yang sudah berpartisipasi 🙇

asyik... makasih Mas Riza bagi bagi bukunya - @hilmanski
selamat dan semoga bermanfaat kangkikur, ditunggu giveaway selanjutnya haha - @ilhamwahabi
Wah, terima kasih banyak mas @rizafahmi ! Saya kirim alamat via email ya mas. Soalnya ga main twitter 😅 - @kangkikur